PSI: Pidato Prabowo Hanya Kata-Kata Tanpa Solusi
PSI: Pidato Prabowo Hanya Kata-Kata Tanpa Solusi |
"Reorientasi pembangunan, swasembada pangan, swasembada energi, menghidupkan kembali industri dan lain lain. Terdengar sangat klise, membosankan. Sudah terlalu banyak, terlalu sering kita dengar," kata juru bicara PSI Andy Budiman dalam keterangan tertulisnya, Selasa (15/1/2019).
Dia mengungkapkan, pidato kebangsaan Prabowo tidak menawarkan sebuah peta jalan menuju swasembada pangan, swasembada energi, atau bagaimana meningkatkan daya saing industri. Karena Ketua Umum Partai Gerindra itu masih sekadar wacana.
"Hanya ada kata-kata: kita harus, kita akan, tanpa kita diberitahu bagaimana cara mewujudkannya," ujar dia.
Andy menilai, sebagai calon presiden, Prabowo seharusnya membangun rasa optimisme publik lewat visi misinya. Namun yang terjadi, mantan Pangkostrad itu lebih banyak menyampaikan keluhan dan rasa pesimisme.
Padahal, kata dia, sejumlah survei menyebut indeks pembangunan meningkat di era pemerintahan Jokowi. Kondisi masyarakat pun membaik selama 5 tahun ini.
No comments