Menteri PAN-RB: "Birokrasi Indonesia Alami Kemajuan"
Menteri PAN-RB: "Birokrasi Indonesia Alami Kemajuan" |
Dalam Seminar Nasional Grand Design Public Administration Indonesia 2045, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Syafruddin mengatakan, indeks reformasi birokrasi pemerintah pusat dan daerah mengalami peningkatan.
"Nilai rata-rata indeks reformasi birokrasi trennya meningkat kementerian lembaga itu dari 61,78 ke 71,91. Pemerintah provinsi tingkat I dari 41,61 ke 60,47. Pemerintah kabupaten/kota dari 42 menjadi 64,61 di tahun lalu 2017. Tahun 2018 sedang berjalan," kata dia di Kantor Lembaga Administrasi Negara (LAN) Jakarta, Rabu (14/11/2018).
Dia melanjutkan, perbaikan itu mendongkrak berbagai penilaian lembaga internasional seperti indeks daya saing dan kemudahan berusaha.
"World Economic Forum indeks daya saing nasional naik 5 peringkat dari 41 ke 36. World Bank kemudahan berusaha naik 18 peringkat dari 91 ke 73," sambungnya.
Dia mengatakan, hal itu menunjukkan adanya perbaikan dari instansi pemerintah. Namun, Syafruddin mengatakan, pemerintah tak cepat puas diri lantaran persaingan akan semakin berat ke depan. Apalagi, dia menambahkan, tingkat kemajuan di daerah berbeda-beda.
"Perlu digarisbawahi, kita tak boleh berpuas diri dengan capaian kemajuan di atas masih banyak tugas berat di masa mendatang untuk penguatan serta kinerja birokrasi Indonesia di level nasional, regional, maupun internasional," ungkapnya.
"Tingkat kemajuan reformasi birokrasi masih beda-beda, maka pentingnya mencanangkan roadmap atau grand design yang berlaku nasional," tutupnya.
No comments